Ket:
PRINGSEWU, Lampung –Musyawarah Kabupaten (MUSKAB) Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PERBASI) Kabupaten Pringsewu tahun 2025 telah sukses diselenggarakan di Urban Style Hotel Pringsewu pada Kamis, 11 Desember 2025.
Acara ini dihadiri oleh sembilan pemilik klub basket yang ada di Kabupaten Pringsewu, dan anggota Perbasi Kabupaten Pringsewu serta jajaran pengurus demisioner, turut hadir tamu undangan dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Pringsewu dan Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (DISPORA) Kabupaten Pringsewu Ibnu Harjianto, serta Ketua Perbasi Provinsi Lampung, Fahrurrozie Sanzaya.
Puncak acara Muskab adalah pemilihan Ketua Umum Perbasi Kabupaten Pringsewu untuk masa bakti 2025-2029. Berdasarkan musyawarah mufakat, atau secara aklamasi, Ridho Dinata terpilih sebagai Ketua Umum Perbasi Kabupaten Pringsewu yang baru.
Dalam sambutan pertamanya setelah terpilih, Ridho Dinata menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh seluruh insan basket yang ada di kabupaten Pringsewu.
Ridho Dinata juga menyampaikan dua program utama kepengurusanya, yang pertama perbasi Kabupaten Pringsewu berkomitmen untuk meningkatkan ekosistem pembinaan atlet muda secara berkelanjutan, mulai dari kompetisi usia dini hingga tingkat senior. Yang kedua Ridho menekankan pentingnya sinergi antar klub dan dukungan penuh dari pemerintah daerah serta KONI untuk memajukan olahraga basket di Kabupaten Pringsewu. “Kita akan menciptakan tata kelola organisasi yang lebih profesional, transparan, dan akuntabel,” ujarnya.
Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) Lampung 2026 jadi Fokus utama Ketua Perbasi Kabupaten Pringsewu yang baru, medali emas untuk Basket Pringsewu jadi target ketua perbasi pringsewu, di ajang Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) Tahun 2026 mendatang.
Dengan mempersiapkan atlet melalui seleksi jangka panjang dan program latihan terstruktur, yang dimulai sejak dini. “Kami optimis dapat meraih prestasi terbaik dan mengharumkan nama Kabupaten Pringsewu di kancah provinsi,” tegasnya.
Musyawarah Kabupaten (MUSKAB) Perbasi Kabupaten Pringsewu diakhiri dengan penyerahan plakat organisasi dan sesi foto bersama, menandai dimulainya era baru kepemimpinan Perbasi Kabupaten Pringsewu di bawah kepemimpinan Ridho Dinata untuk empat tahun ke depan.(zeno)